Jenis Neck & Radius Neck Pada Gitar

Jenis Jenis Neck



Yang dimaksud dengan jenis neck shape adalah bentuk neck pada bagian belakang. untuk para gitaris pemula, mungkin ini tidak terlalu menjadi suatu masalah. Tapi, ada bagusnya untuk mengetahui jenis neck shape ini, karena pasti berguna jika suatu saat hendak memilih neck yang sesuai dengan selera. Untuk para gitaris profesional, neck shape ini menjadi suatu tuntutan dalam memilih gitar. Kenapa? Alasannya karena neck shape pasti akan sangat mempengaruhi kenyamanan dalam bermain, yaitu pada tangan kiri yang memiliki fungsi sebagai fretting hand atau yang memegang fret.


JENIS NECK SHAPE

Pada era tahun 1960—an sangat populer sekali neck shape gitar dengan bentuk V shape. Bentuk neck ini memang tidak seekstrem yang di bayangkan dengan berbentuk huruf V dengan bagian runcing di bawah. Namun, jika dibuat penampang neck gitar, akan kita lihat bentuk yang hampir menyerupai huruf V tumpul (lihat gambar). Bentuk neck V juga dapat dijumpai pada gitar-gitar Fender seri awal.


Pada era 1980an bentuk neck mulai mengalami perubahan menjadi tipis atau dikenal dengan sebutan U shape. Bentuk ini tidak lagi menyerupai huruf V, akan tetapi lebih seperti huruf U. sekarang lanjut ke era 1990an, mulai ditemukan bentuk neck yang ekstra tipis. Bentuk seperti ini mulai dikenal saat dirilisnya merk gitar Ibanez berseri RG pada awal 1990an. Pada saat itu bentuk ini banyak disukai oleh gitaris muda yang ber genre Rock, khususnya para shredder (speed player). Hal ini dipicu oleh pendapat bahwa bentuk neck yang tipis dapat memudahkan gitaris untuk bermain cepat. Terlepas dari benar tidaknya pendapat tersebut, pertengahan 1990an pabrik Ibanez mengeluarkan seri baru dengan memiliki bentuk neck yang lebih tipis lagi yang disebut wizard neck. Bahkan,jenis itu memiliki tebal kurang lebih dua cm saja.


UKURAN RADIUS NECK

Radius neck adalah kelengkungan atau kecembungan pada fretboard. Jika kita perhatikan, penampang fretboard pada gitar elektrik memiliki tingkat kecembungan tertentu (tidak cukup rata). Kecembungan ini berbeda pada merek satu dan merk lainnya. Tingkat kecembungan biasanya diukur dengan inci. Perhatikan keterangan ini semakin besar angka inci, semakin kecil kecembungan fret board (berarti hampir semakin rata). artinya, berlaku pula kebalikanya. Semakin kecil angka inci, semakin cembung / round permukaan fret board.Fretboard yang memiliki radius kecil atau round, sangat nyaman untuk memainkan chord. karena radius yang kecil akan sangat sesuai saat di genggam. Jenis ini banyak dijumpai pada gitar Fender edisi awal(six-ties dan seventies).Sebaliknya,neck dengan radius besar, karena lebih disukai untuk permainan lead(leadplaying) dan biasanya disukai para rocker yang cenderung mengandalkan permainan cepat.


DUA RADIUS SEKALIGUS

Compound radius adalah penggabungan dua radius yang berbeda. Pada Prinsipnya pada daerah dekat fret-fret awal menggunakan radius kecil karena untuk bermain chord. Sedangkan semakin ke atas atau mendekati bodi gitar menggunakan radius yang lebih besar karena untuk keperluan lead playing. Tujuan dibuatnya compound radius karena pada saat bermain chord akan merasa sangat nyaman  maupun lead playing. Tentu saja harga gitar dengan compound radius pasti lebih mahal,sebab proses pembuatannya juga lebih sulit. Jadi, bentuk neck ataupun radius besar/kecil tergantung kepada selera pemain dan genre musik yang dimainkanya karena semuanya akan berpengaruh pada kenyamanan tangan dan jari pada saat memainkan gitar. Oke, jadi silakan menentukan sendiri.

Good luck!!

Subscribe to receive free email updates: